Gambar-gambar pencemaran udara ini mampu menunjukkan bahwa penurunan kualitas udara telah menyebabkan kerusakan lingkungan yang serius di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Tingkat pencemaran udara di Indonesia cukup tinggi, bahkan nomor tiga di dunia, akan kita ‘maklumi’ dengan melihat gambar pencemaran udara yang terjadi di sekitar kita ini.
Sebagaimana telah pernah dibahas dalam artikel sebelumnya, pencemaran udara, disebabkan oleh dua faktor. Penyebab atau sumber pencemaran yang pertama adalah faktor alam seperti terjadinya gunung meletus dan kebakaran hutan.
Kondisi pencemaran udara yang diakibatkan oleh faktor alam tersebut bisa dilihat dari dua gambar tentang pencemaran udara sebagai mana berikut.
Gambar Pencemaran Udara akibat kebakaran hutan
Gambar Pencemaran Udara akibat meletusnya gunung berapi
Meskipun keduanya tampak menimbulkan dampak yang memiriskan, namun ternyata masih kalah jauh dibanding dengan pencemaran udara yang diakibatkan oleh faktor kedua, yaitu manusia. Manusia dengan berbagai aktifitasnya banyak menghasilkan polutan-polutan di udara. Sebagai contoh, pada tahun 2010, sebanyak 35 miliar ton karbon dioksida mencemari udara hanya dalam waktu setahun saja. Pabrik dan kendaraan bermotor menjadi penyumbang terbesar aktifitas manusia dalam mencemari udara. (Baca : Emisi Karbon Manusia Vs Gunung Berapi)
Inilah beberapa gambar cerobong pabrik dan kendaraan bermotor. Dari gambar tersebut jelasnya kontribusi keduanya bagi pencemaran udara di Indonesia.
Gambar Pencemaran Udara akibat kegiatan industri
Gambar Pencemaran Udara dari kendaraan bermotor
Bahkan kebakaran hutan pun lebih sering diakibatkan oleh kesengajaan manusia. Aktifitas pembukaan lahan untuk perkebunan dilakukan dengan membakar hutan. Dan akibatnya, kabut asap menjadi bencana rutin di Indonesia. Bahkan Indonesia sukses menjadi ‘eksportir asap’ bagi negara tetangga semisal Malaysia dan Singapura.
Gambar Pencemaran Udara dari kebakaran hutan
Gambar-gambar lain terkait pencemaran udara.
Gambar Pencemaran Udara kendaraan bermotor
Gambar Pencemaran Udara dari emisi kendaraan bermotor
Gambar Pencemaran Udara dari proses pembakaran sampah
Dari kedelapan gambar pencemaran udara tersebut, jelas lah mengapa kualitas udara kita semakin buruk.
Narasumber :
ALAMENDAH
Sumber : https://alamendah.org/2014/11/09/daftar-masalah-lingkungan-di-indonesia/
bkkn.go.id/kependudukan
0 komentar:
Posting Komentar